20 Maret 2011

Tips Tricks WinXp: Langkah-langkah mempercepat waktu boot up/loading Windows XP

Saya pribadi merasa cukup nyaman dengan waktu boot up default WinXP saya. Namun cukup sering temans yang menanyakan bagaimana bisa mempercepat loading WinXP mereka. Berikut Tips Tricks WinXp dalam langkah dan cara mudah:
Catatan: tweak berikut hanya berlaku untuk komputer dengan kondisi hanya satu hard disk yang terkoneksi ke primary IDE channel nya dan CD ROM atau DVD ROM di secondary IDE channel.
Dan lagi-lagi : Use it at your own risk!
Tweak ini menyangkut prefetch file yang dibuat saat komputer meloading Windows XP. Saat booting Win XP akan membuat sebuat file update dengan nama NTOSBOOT-*.pf di direktori (%SystemRoot%/Prefetch). Juga menyangkut Microsoft Management Console. Tentang kedua hal ini, Prefetch dan Microsoft Management Console, silahkan baca tutorial lain saya di situs ini.
Langkah-langkah mempercepat waktu boot up Windows XP:
1. Jalankan notepad.exe, ketik “del c:\windows\prefetch ntosboot-*.* /q” (tanpa tanda kutipnya) & simpan dengan nama “ntosboot.bat” di c:
2. Klik Start menu, klik “Run…” & ketik “gpedit.msc”.
3. Double klik “Windows Settings” ke “Computer Configuration” lalu double klik “Shutdown” di window sebelah kanan.
4. Di kotak dialog ini, klik “add”, “Browse”, browse ke file “ntosboot.bat” lalu klik “Open”.
5. Klik “OK”, “Apply” & “OK” lagi untuk menutup kotak dialog.
6. Klik Start menu, klik “Run…” & ketik “devmgmt.msc”.
7. Double klik di “IDE ATA/ATAPI controllers”
8. Klik kanan di “Primary IDE Channel” dan pilih “Properties”.
9. Klik tab “Advanced Settings” lalu di device 0 or 1 yang ‘device type’ nya bisa dipilih, pilih ‘none’ jangan ‘autodetect’ & klik “OK”.
10. Klik kanan di “Secondary IDE channel”, pilih “Properties” ulangi langkah ke 9.
11. Restart komputer.
Rasakan bedanya. Beda rasanya kan. Windows XP anda loading jauh lebih cepat dibanding sebelumnya.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar